Abaikan Protokol Kesehatan Covid 19, Pemuda Kota Rantau Ucapkan Pancasila

Tribatanews, Tapin-Kalsel, Mencegah penyebaran virus covid 19 dan meningkatkan kesadaran masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan covid 19, Polres Tapin dan Instansi terkait yang tergabung dalam Tim Pedas Penegakan Disiplin Kesehatan dalam rangka mencegah penyebaran covid 19 di Kab Tapin rutin melakukan patroli diseputaran kota Rantau Kab Tapin jumat 23 okt 2020 pukul 20.00 – 21.30 wita.

Dalam kegiatan ini tim Pedas mendatangi warga masyarakat yang masih berada ditempat berkumpul yang ada di kota Rantau.

Walau selalu dilakukan patroli, namun masih ada saja warga yang abai akan protokol kesehatan covid 19 ini dengan masih berkumpul tanpa ada sosial distancing dan enggan menggunakan masker.

Tim Pedas pun mendatangi mereka dan memeriksa suhu tubuh mereka, sebagai hukuman atas abainya akan protokol kesehatan, seorang pemuda di berikan sangsi untuk mengucapkan pancasila dengan diberikan teguran tertulis terlebih dahulu.

Tindakan ini untuk mengingatkan warga masyarakat agar selalu memakai masker, menjaga jarak dan saling membantu dalam mencegah penyebaran covid 19

“Kami akan berikan sangsi kepada warga yang abai akan protokol kesehatan ini” jelas Aipda Kaswadi personil Polres Tapin yang tergabung dalam tim Pedas

Please follow and like us:
error0
fb-share-icon20
Tweet 20
fb-share-icon20

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error

Suka Berita Kami, Bantu Share:

RSS20
Follow by Email
Facebook20
Twitter20
YouTube20
LinkedIn20
Share
Instagram20
Telegram20
WhatsaApp20
%d blogger menyukai ini: